Jatuh, Rider Down Hill Andalan kota Malang lepas Peluang Emas Asian Games

credit: ISSI Kota Malang

Asa pebalap sepeda Kota Malang Popo Aryo Sejati untuk mempersembahkan emas tak berhasil terlaksana, setelah pebalap senior ini terjatuh saat putaran final di nomor andalannya Down Hill Man Elite.

Popo terjatuh ketika tengah melakukan final run, ia terjatuh 150 meter menjelang garis finish. Atas peristiwa ini, pebalap binaan ISSI Kota Malang tersebut mengalami cedera dislokasi bahu belakang. 
Pada akhirnya, medali emas diraih oleh pebalap Indonesia lainnya Khoiful Mukhib. 

Seandainya Popo tidak terjatuh, sangat besar kemungkinan ia lah yang mendapatkan medali emas. Karena dari hasil seeding, ia unggul jauh (4 detik) dari Khoiful Mukhib yang berasal dari Jawa Tengah.

"Popo jatuh jelang finish. Kondisinya sekarang dia cedera dislokasi bahu bagian belakang. Mohon do'a nya semoga bisa cepat pulih," tutur Sekretaris ISSI Kota Malang Suwono.

Sementara di nomor Women Elite, atlet down hill Indonesia Tiara Andini Prastika juga sukses menggondol medali emas. Selain Andini, medali perunggu juga berhasil disabet pebalap Indonesia lainnya yaitu, Porwaningsih. Sementara medali perak disabet atlet Thailand, Deekabales.
Share on Google Plus

About Hino k

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Post a Comment