Hebat! Tim Bridge Kota Malang Borong Prestasi Dari Kejurnas Di Batam



Gabungan Bridge Seluruh Indonesia (Gabsi) Kota Malang torehkan prestasi manis pada Kejuaraan Nasional Pelajar, Junior dan Mahasiswa di Batam Riau  pada 09-15 Juli 2018. Tim asal Kota Pelajar ini sukses dua medali perak dan satu medali perunggu.

Disampaikan oleh Official Tim Gabsi Kota Malang Minil Bayuadi, bahwa tim Gabsi Kota Malang yang beranggotakan enam atlet, telah berhasil memperoleh sejumlah gelar juara. Dimana pasangan M Abraham Athalla Naufal dan M. Bisma Veda berhasil meraih juara kedua di kelas U-21. 

Sedangkan pasangan Khansa Satria Ramadhan dan M. Satria Sandhi Yudha berhasil meraih peringkat ke tiga pada nomor yang sama.

Sementara dari nomor Kejurnas Pelajar SMP, pasangan M Rizki Hanafiansyah dan M. Bisma Veda sukses mengamankan peringkat kedua alias medali perak.

Menurut Minil, hasil ini sangat positif, mengingat persiapan mereka juga cukup mepet, paska puasa dan lebaran. Dimana atlet yang diberangkatkan, merupakan seleksi ketat dari Gabsi Kota Malang.
“Alhamdullilah, ini adalah hasil yang bagus. Inilah hasil kerja keras anak – anak dalam berlatih di waktu yang cukup sempit pasca lebaran. Bahkan dalam uasana liburan mereka tetap giat berlatih,”

“Kejurnas kali ini bagi kami juga cukup berat. Karena diadakan di Batam, yang notabene butuh biaya besar. Sehingga kami memang harus benar – benar menyeleksi dengan ketat atlet yang akan diberangkatkan. Tapi Alhamdullilah hasilnya positif dan membanggakan,” ujar Minil.

Share on Google Plus

About Hino k

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Post a Comment